Dimensi Pendidikan Filsafat Ilahi:

Menggunakan Simbolisme Numerologis dalam Tauhid

Penulis

DOI:

https://doi.org/10.30603/au.v22i1.2872

Kata Kunci:

angka satu, pendidikan falsafah ilahi, tauhid, Pengkajian Islam

Abstrak

Penelitian ini tentang rasionalitas “angka” tauhid dalam studi Islam; Kajian ini telah berkembang di dunia Islam Timur dan Barat yang dilakukan oleh para sarjana muslim. Pembahasan “angka” tauhid ini banyak terdapat dalam literatur klasik Islam, seperti dalam ilmu kalam, filsafat Islam dan tasawwuf, ini menandakan bahwa sangat pentingnya keberadaan angka tauhid. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjawab bagaimana angka-angka dalam tradisi studi Islam; Metodologi yang digunakan adalah metode kualitatif dengan jenis penelitian kepustakaan karena data yang diperoleh berupa dokumen-dokumen yang bersumber dari sebuah buku. Temuan penelitian ini, menunjukkan bahwa angka satu dalam tauhid mengandung makna kesempurnaan, sehingga ilmu tauhid membahas tentang kesempurnaan Tuhan Yang Maha Sempurna, angka tauhid mencakup pembahasannya dalam ketiga bidang keilmuan Islam, fiqh, tauhid dan tasawwuf.  Persoalan mengenai argumentasi tauhid, termasuk pemahaman terhadap “angka tauhid”  yang merupakan human construction yang bersifat nisbi. Dalam Islam, bidang numerologi tidak saja dibicarakan dalam tema-tema filsafat, terutama lagi dalam ilmu ushuluddin (teologi Islam) dan tasawuf (mistisisme Islam) menjadi tema sentralnya. Penggunaan simbolisme angka dalam ketiga bidang keilmuan Islam tersebut dijadikan asas (dasar) pengokoh imad ad-din (tiang agama), yakni bilangan Satu (wahid) sebagai “angka tauhid”.

Biografi Penulis

Abrar, UIN Sumatera Utara

Dosen Pascarsarjana Agama dan Filsafat Islam

Diterbitkan

2022-06-01

Terbitan

Bagian

Articles